Komisi IV DPRD Jabar :Tol Cisumdawu Rampung 2020
Wakil ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat Daddy Rohanady
Infomasyrakata.com- DPRD Jabar memprediksi Pembangunan Tol Cisandawu Kabupaten Sumedang, Jawa Barat selesai tahun 2020/2021.
Hal tersebut, dikatakan Wakil ketua Komisi IV DPRD Provinsi Jawa Barat Daddy Rohanady, saat meninjau langsung proyek Cisandawu, Rabu (29/08/2018).
"Melihat progress pekerjaan yang ada, kami yakin Tol Cisumdawu baru bisa rampung 100 persen pada akhir tahun 2020
atau 2021," ujar Daddy.
Dikatakan Daddy, Pada awalnya jalan Tol Cisumdawu direncanakan mulai beroperasi pada akhir 2017 bersamaan dengan selesainya pembangunan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati.
Namun, Masih ada beberapa kendala yang harus diselesaikan untuk mewujudkan jalan bebas hambatan yang menghubungkan Cileunyi-Sumedang-Dawuan tersebut.
"Tol Cisumdawu diharapkan dapat menjadi akses masyarakat Jabar bagian selatan ke bandara yang terletak di Kabupaten Majalengka tersebut," ucapnya
Menurutnya, Pembangunan Tol Cisumdawu dibagi menjadi dua fase. Fase pertama terdiri dari seksi 1 dan 2, yakni ruas Cileunyi-Sumedang. Fase kedua terdiri dari seksi 3-6, yakni ruas Sumedang-Dawuan.
Lebih lanjut, Pengerjaan fisik Fase 1 seluruhnya dikerjakan Pemerintah Pusat. Sementara itu, Fase 2 pengerjaan fisiknya dikerjakan konsorsium.
"Kalau on schedule, seksi 3 tuntas akhir 2019. Namun, pekerjaan itu menjadi mubazir kalau Seksi 1 dan 2 belum tuntas. Kami berharap hal itu tidak terjadi. Andai saja Seksi 1-3 selesai, praktis ruas Cilenyi-Sumedang bisa dioprasionalkan. Jadi, jangan sampai Seksi 3 selesai tetapi menjadi mubazir seperti 6 km di Fase 1 yang sudah selesai 2 tahun lalu tetapi belum dipakai," tutupnya (*)
Post a Comment